Skip to main content

Bible Study

Mengapa Belajar Alkitab? Alkitab Dinantikan Semua Suku Bangsa

Karena pembahasan ini terkait dengan misi, maka mari kita melihat bersama di mana istilah misi muncul di dalam Alkitab. Paling tidak, ada dua ayat yang kita lihat, yaitu Yohanes 17 ayat 18 terjemahan vulgata. Vulgata yang merupakan terjemahan Alkitab ke dalam bahasa latin menggunakan istilah misi di dalam Yohanes 17 ayat 18, "... sama seperti Bapa mengutus Aku, Aku akan mengutus mereka ke dalam dunia," kata Yesus.

Mengapa Belajar Alkitab? Fondasi Kepemimpinan Kristen

Mengapa kita harus belajar Alkitab sebagai dasar kepemimpinan Kristen? Apakah yang disebut sebagai pemimpin? Sering kali orang memahami pemimpin itu berbeda-beda, ada yang menganggap pemimpin itu adalah orang nomor satu, orang yang statusnya dihargai, menjadi panutan, sesepuh, dan lain sebagainya. Secara umum, definisi pemimpin itu ada ratusan dan semuanya sepakat bahwa, pemimpin adalah orang yang punya pengaruh, atau punya daya, tetapi belum tentu punya status. Seorang pemimpin mempunyai pengaruh untuk menghasilkan sesuatu, istilah bahasa Inggrisnya make things happen.

Subscribe to Bible Study