Skip to main content

Edisi 74 -- Maret 2024

Submitted by admin on Wed, 03/27/2024 - 13:19
 
PA21 PA dan Alkitab Abad ke-21
 
 
Edisi 74 | Maret 2024
 
Facebook Twitter Instagram SlideShare YouTube
Fokus PA21 Media untuk Belajar Alkitab tentang Paskah
Renungan PA21 Senantiasa Mengasihi
Alat PA21 Alkitab GPT
Berita PA21 PA Online Bareng Seri Alki-TOP

Selamat Paskah!

Kami berharap Bapak/Ibu sekalian dapat merayakan Paskah sesuai dengan kebenaran firman Tuhan dan tidak menjadikannya sebagai perayaan semata. Melalui Paskah kali ini, mari kita semakin giat dalam mempelajari firman Tuhan agar kita dapat hidup seturut dengan perintah-perintah-Nya dan mengajarkannya pula kepada lebih banyak orang. Silakan simak berbagai informasi seputar pendalaman Alkitab pada edisi kali ini ya, Sahabat PA21. Kiranya semuanya ini menolong kita semua makin mencintai firman-Nya. Selamat ber-PA!

Salam,
Redaksi PA21


Fokus PA21

Media untuk Belajar Alkitab tentang Paskah

Media untuk Belajar Alkitab

Paskah menjadi momen yang paling penting bagi hidup orang percaya. Melalui bahan multimedia yang alkitabiah dan kekinian yang kami sajikan di bawah, mari memaknai Paskah yang sejati. Bahan multimedia boleh diinfokan atau dibagikan kepada keluarga, teman, dan rekan-rekan lainnya.

1. Audio

Melalui audio-audio ini, kamu dapat mendengarkan pembacaan kitab-kitab Injil yang menyoroti peristiwa-peristiwa kunci, seperti pengkhianatan, penyaliban, dan kebangkitan Yesus Kristus, untuk membantumu memahami makna mendalam dari setiap peristiwa Paskah.

2. Video

Video multimedia berupa animasi dan klip yang menyoroti momen-momen penting, seperti makan malam terakhir Yesus, perjalanan menuju Golgota, dan kebangkitan-Nya untuk menjelaskan lebih dalam tentang Paskah.

3. Grafis

Grafis visual seperti infografis atau ilustrasi akan sangat menolong kamu untuk mendapatkan pesan Paskah dengan cara yang menarik.

4. Lain-Lain

Selain audio, video, dan grafis, ada berbagai media lain, seperti artikel, blog, atau renungan yang bisa kamu gunakan untuk memaknai Paskah.

Renungan PA21

Senantiasa Mengasihi

Senantiasa Mengasihi

Kita sudah sering melihat lukisan Leonardo da Vinci berjudul Perjamuan Terakhir. Dalam lukisan itu, Yesus dan 12 murid-Nya duduk dalam satu meja panjang. Namun, William Barclay punya pendapat lain. Dalam tradisi Yahudi, perjamuan makan dilakukan sambil rebahan. Satu meja hanya ditempati maksimal 3 orang. Dengan teori ini, setidaknya ada lima meja dalam ruang atas itu.

Tuan rumah biasanya semeja dengan orang terhormat atau sahabat dekatnya. Pertanyaannya, siapa yang duduk semeja dengan Yesus? Barclay lalu membuat rekonstruksi imajinatif berdasarkan Alkitab. Menurut Alkitab, yang duduk di sebelah kanan Yesus adalah "murid yang dikasihi-Nya" (Yoh.13:23). Lalu, siapa yang di sebelah kiri-Nya? Yudas! Lho kok bisa?!! Penjelasannya ada di ayat 27. Dalam ayat ini, Yesus bisa berbicara langsung kepada Yudas saja, sedangkan murid-murid yang lain tidak mendengarnya.

Ini luar biasa. Yesus saat itu sudah tahu bahwa "waktunya" untuk menderita sudah datang. Ia juga sudah tahu siapa yang akan menjadi pengkhianat-Nya. Meski begitu, "Ia senantiasa mengasihi murid-murid-Nya." Senantiasa berarti "terus-menerus, tidak ada henti-hentinya".

Inilah kasih tanpa syarat. Kasih seperti ini patut dikembangkan dalam keluarga Kristen. Kita tidak henti-hentinya mengasihi di antara anggota keluarga. Kita harus senantiasa mengasihi, karena dunia ini digerakkan oleh cinta.

Perikop: Yohanes 1:1-20

Selengkapnya »

Alat PA21

Alkitab GPT

Alkitab GPT dari Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) sekarang tersedia di GPT Store loh! Kalau kamu punya akun GPT+, kamu bisa mengakses Alkitab GPT ini sebagai teman/alat bantu/asistenmu untuk belajar Alkitab dengan teknologi AI! Yuk, kenali lebih dalam Alkitab GPT melalui konten di bawah.

Selengkapnya »

 
 
Berita PA21

AI Squared

PA Online Bareng Seri Alki-TOP – Maret

Maret ini, Alki-TOP turut memperlengkapi setiap orang percaya untuk memaknai Paskah yang sejati sesuai dengan kebenaran firman Tuhan. Pastinya, dengan kemasan yang kekinian sehingga dapat menjangkau anak-anak yang berselancar di dunia digital. Bulan ini, pembahasannya adalah: Apa Arti Melayani? -- Yohanes 13:1-5, Malam Perpisahan -- Matius 26:26-29, dan Dia Dihujat karena Aku -- Markus 15:20b-32. Terus join di PA Online Bareng Seri Alki-TOP ya melalui IG Live @ayo.pa setiap Senin, pkl. 19.30 WIB - selesai. Infokan juga ke teman-teman kamu program seru ini.

Selengkapnya »

 
 
 
 
Anda menerima publikasi ini karena Anda terdaftar sebagai pelanggan publikasi PA21
dengan alamat: $subst('Recip.EmailAddr').
 
Untuk mengirim persembahan: BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
© 2024 – Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
 
Tanggal Edisi